Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Manfaat dan jenis buah sirsak berdasarkan bentuk dan rasanya


Manfaat dan jenis buah sirsak berdasarkan bentuk dan rasanya, Manfaat buah ini dapat membunuh parasit, di tubuh dan meningkatkan kekebalan tubuh “

Di Indonesia sirsak dapat tumbuh dengan baik pada ketinggian 1000 m dari permukaan laut. Buah sirsak tergolong ke dalam tanaman tahunan. 

Daun sirsak memiliki warna hijau tua dan hijau muda, daun sirsak memiliki tekstur daun yang kasar dan berbentuk bulat telur dengan lancip pendek pada bagian ujungnya serta mengkilap pada bagian atasnya. 

Daun sirsak memiliki bau yang sangat menyengat dengan tangkai daun yang berukuran pendek, hanya 3-10 mm.
 
Sirsak dikenal sebagai buah yang nikmat untuk diminum. Sebagian besar dari kita tidak menyadari ternyata buah sirsak memiliki begitu banyak manfaat untuk pengobatan. 

Sebelum membahas terlalu jauh ada baiknya jika mengenal lebih detail buak sirsak ini. Dalam daun sirsak mengandung senyawa Acetoginin (bulatacin, asimisin dan squamosin).

Manfaatnya dapat membunuh parasit, membersihkan pencernaan, meredakan saluran pernapasan, menghilangkan stres, kesehatan kulit, meningkatkan kekebalan tubuh.


Baca juga : Artikel terkait

Silahkan menggunakan Google Search Engine, Untuk mendapatkan alamat website lainnya yang terkait.


https://keranjangkesehatan.gankoko.com/2021/01/manfaat dan jenis buah sirsak.html
Gambar - Manfaat dan jenis buah sirsak


Manfaat dan jenis buah Sirsak biasa Vs Sirsak merah


Manfaat dan jenis buah sirsak. Buah sirsak ternyata memiliki berbagai jenis, yang biasanya dibedakan berdasarkan bentuk dan rasanya. 

Daging buah sirsak berwarna putih dan memiliki biji berwarna hitam. Buah ini sering digunakan untuk bahan baku jus minuman serta es krim. 

Buah sirsak mengandung banyak karbohidrat, terutama fruktosa. Kandungan gizi lainnya adalah vitamin C, vitamin B1 dan vitamin B2 yang cukup banyak.

Bijinya beracun, dan dapat digunakan sebagai insektisida alami, sebagaimana biji srikaya. 

Manfaatnya dapat membunuh parasit, membersihkan pencernaan, meredakan saluran pernapasan, menghilangkan stres, kesehatan kulit, meningkatkan kekebalan tubuh.

Inilah beberapa jenis sirsak yang serba di ketahui yang didapat dari berbagai sumber.


a. Jenis buah sirsak biasa


Sirsak mungkin hampir semua orang mengetahui tentang buah sirsak.Sirsak yang terkenal daun-nya mampu mengobati berbagai jenis penyakit kanker.


➢ Sirsak ratu


inamakan jenis sirsak ratu karena jenis sirsak ini penyebarannya di daerah pelabuhan ratu, di Sukabumi, jawa barat :

  • Jenis sirsak ratu memiliki ukuran yang bermacam-macam
  • Mulai dari yang kecil hingga yang besar
  • Bentuk kulitnya licin dan memiliki duri
  • Daging buahnya bertepung dan manis
  • Jenis sirsak ratu sangat cocok di konsumsi dalam keadaan segar
  • Dibuat jus.


➢ Sirsak biasa


Jenis sirsak biasa ini hampir terdapat di seluruh pelosok indonesia, ciri-ciri sirsak biasa ini hampir :

  • Mirip dengan sirsak ratu
  • Hanya tekstur buahnya yang bertepung
  • Memiliki kadar air yang lebih banyak
  • Rasanya asem manis dibandingkan dengan sirsak ratu
  • Jenis sirsak biasa ini bisa di konsumsi
  • Diolah dahulu untuk dibuat dodol, selai, jelly, wajik, dan sirup


➢ Sirsak bali


Jenis sirsak bali ini, mungkin karena jenis sirsak ini banyak ditemukan di daerah pulau Dewata, Bali.

Sirsak. Sering disebut sirsak gundul, sirsak sabun, sirsak irian, sirsak mentega jenis sirsak ini biasanya :

  • Memiliki ukuran yang lebih kecil
  • Sirsak pada umumnya beratnya hanya sekitar 200-300 gram perbuah
  • Ciri-ciri buahnya licin
  • Tidak berduri
  • Dagingnya manis
  • Sangat cocok di konsumsi dalam keadaan segar atau dibuat jus.


➢ Sirsak mandalika


Jenis sirsak mandalika penyebarannya hampir di seluruh wilayah nusantara :

  • Bentuk fisiknya mirip buah nona
  • Daging buahnya berwarna kuning
  • Berbiji banyak dan rasanya sangat manis
  • Duri yang terdapat pada kulitnya jarang-jarang
  • Jenis sirsak ini sangat cocok diolah dahulu sebelum di konsumsi

Demikianlah beberapa jenis-jenis sirsak yang serba serbi ketahui, yang didapat dari beberapa sumber, membahas manfaat  buah sirsak dan daun. 

Manfaat daun sirsak dan juga manfaat buah sirsak untuk obat dan kesehatan lengkap di bahas di sini. 

Tingginya kadar air pada buah sirsak mampu mencegah kamu dari dehidrasi. Mencukupi kebutuhan cairan atau air pada tubuh secara tidak langsung dapat menjaga. 

Kontrol asupan makanan yang masuk dalam tubuh sehingga risiko konsumsi makanan berlebih dapat dicegah. 

Acetogenin ini dalam senyawa yang tinggi berfungsi sebagai anti feedent. Dalam konsentrasi rendah bisa menyebabkan hama serangga yang memakannya akan mati.


b. Buah sirsak merah


Sirsak biasanya identik dengan kulit buah yang berwarna hijau. Namun saat ini sudah hadir varietas baru buah sirsak yang diberi nama sirsak merah. 

Siapa yang tidak mengenal buah sirsak ?

Seperti namanya, buah sirsak jenis ini memiliki kulit buah yang berwarna merah tua dan tidak mempunyai duri lunak seperti sirsak pada umumnya.

Daging buah Sirsak tesktur lembut, berwarna putih kemerahan dan memiliki biji yang sedikit. 

Untuk rasanya, sirsak merah menawarkan cita rasa buah yang sangat manis, sedikit asam, dan menyegarkan karena memiliki kandungan air yang banyak.

Sirsak merah juga memiliki ukuran buah yang cukup besar. Berat satu buahnya saja bisa mencapai bobot 2 kilogram. 

Tentu saja memberikan kepuasan tersendiri bagi para penikmat buah sirsak.

Selain dapat di konsumsi langsung dalam keadaan segar, buah sirsak merah juga dapat diolah menjadi berbagai macam produk kuliner seperti :

  • Jus
  • Es krim
  • Pudding.


Secara fisik, tanaman sirsak merah mempunyai karakteristik yang mirip seperti tanaman sirsak pada umumnya. 

Pohon Sirsak berukuran tidak terlalu besar, batangnya berkayu, dan memiliki percabangan yang banyak. 

Daun Sirsak berbentuk memanjang dengan ujung yang runcing dan berwarna hijau tua. 

Air rebusan daun sirsak sering dimanfaatkan untuk mengobati berbagai macam penyakit seperti asam urat dan rematik.

Tanaman Sirsak yang memiliki nama ilmiah Annona Muricata ini dapat tumbuh subur pada daerah dataran rendah mencapai ketinggian 500 mdpl. 

Sirsak. Jenis tanah yang baik untuk pertumbuhan tanaman sirsak merah adalah :

  • Tanah andosol
  • Tanah alluvial
  • Tanah lempung berpasir yang memiliki kandungan humus
  • Gembur.


Budidaya sirsak merah juga tergolong mudah sehingga sangat cocok untuk yang ingin belajar budidaya tanaman.

Untuk perawatan Sirsak, lakukan penyiraman setiap dua kali sehari (pagi da sore).

Secara rutin serta membersihan gulma (tanaman pengganggu) yang tumbuh di sekitar tanaman.

Memupukan pohon Sirsak setiap sebulan sekali menggunakan pupuk kandang/pupuk NPK. Memupukan ini bertujuan untuk membantu memenuhi kebutuhan nutrisi yang diperlukan. 

Jika dirawat dengan baik, bibit sirsak merah biasanya akan mulai memproduksi buah saat sudah berumur 1 – 2 tahun sejak penanaman.

Dibalik rasa Sirsak yang menyegarkan, buah sirsak merah ternyata juga kaya akan kandungan gizi seperti :

  • Vitamin B1
  • Vitamin B2
  • Vitamin C
  • Kalsium. 


Mengkonsumsi buah Sirsak secara rutin dipercaya mampu memberikan berbagai macam manfaat untuk kesehatan, seperti :

  • Bermanfaat untuk mencegah penyakit kanker.
  • Membunuh parasit yang ada di dalam tubuh.
  • Membersihkan saluran pencernaan.
  • Membantu menyembuhkan nyeri.
  • Melancarkan saluran napas.
  • Membantu menghilangkan stress.
  • Menjaga kesehatan kulit.
  • Meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
  • Stabil-kan kadar gula dalam darah.
  • Mengurangi terjadinya risiko serangan jantung.
  • Menguatkan rambut dan mencegah rambut agar tidak mudah rontok.
  • Mengobati penyakit kolesterol.


Manfaat dan jenis buah sirsak dan macam


Manfaat dan jenis buah sirsak. Semua pasti sudah tahu dengan buah sirsak. Buah Sirsak memang sangat enak dan menyegarkan jika dijadikan jus es atau pun dimakan begitu saja. 

Selain itu juga pasti tahu kalau pohon sirsak juga punya se gudang manfaat, tidak hanya buahnya, tetapi juga daun.

Bagaimana cara merawat tanaman Sirsak ?

Untuk lebih jelasnya mari baca ulasan berikut ini. Pertama-tama kenal lebih jauh dengan si sirsak ini. 

Sirsak yang punya nama latin Annona muricata L  merupakan tanaman buah yang berasal dari amerika selatan.

Nama sirsak sendiri berasal dari bahasa belanda yaitu zuurzak. Zuurzak yang artinya adalah “kantung asam”. 

Hal ini merujuk pada rasa buah sirsak yang cenderung asam segar dan bentuk buahnya yang menyerupai kantong.


a. Macam jenis sirsak


Tanaman ini dibawa ke Indonesia oleh orang-orang belanda pada zaman penjajahan. 

Bentuk buah Sirsak yang berduri dan mirip buah nangka atau durian. 

Buah sirsak di sebut juga “nangka landa” oleh masyarakat jawa dan “durian Betawi “oleh masyarakat Minangkabau.


➢ Sirsak biasa


Ini adalah sirsak umum yang biasa di temui,  penyebaran sirsak ini hampir merata di seluruh Indonesia.

Rasa sirsak ini cenderung asam sehingga untuk mengkonsumsi biasanya ditambahkan gula atau pemanis. 

Sirsak ini juga biasa diolah menjadi makanan seperti dodol, sirup dan selai.


➢ Sirsak ratu


Nama ratu diambil dari nama habitat tanaman sirsak ini ,yaitu berasal dari pelabuhan ratu-jawa barat, ukuran dari sirsak ratu bervariasi. 

Ada yang besar ada juga yang kecil. Penampakan keseluruhan tidak jauh berbeda dengan sirsak biasa, hanya saja, rasanya lebih manis.


➢ Sirsak mandalika


Jenis Sirsak ini jarang di temui di pasar maupun supermarket, walaupun, penyebarannya menyeluruh di wilayah Indonesia. 

Duri yang terdapat pada bagian luar sangat jarang,tidak seperti pada buah sirsak biasa.

Perbedaan lainnya adalah warna daging buahnya yang tidak berwarna putih tapi berwarna kuning, rasanya pun sangat manis.


➢ Sirsak Bali


Sirsak ini biasa juga di sebut dengan sirsak gundul,hal ini dikarenakan tampilan permukaan kulit luarnya yang licin tanpa duri tidak seperti sirsak pada umumnya. 

Ukuran lebih kecil dari sirsak jenis lain dan dagingnya manis. 

Salah satunya adalah daging buah sirsak mengandung banyak vitamin C yang sangat berguna bagi tubuh. 

Vitamin c dari Sirsak merupakan benteng bagi tubuh untuk penangkal serangan penyakit.

Serta berfungsi sebagai penyembuh jaringan atau luka yang mungkin terjadi.

Sementara daun Sirsak, di menengarai mempunyai efek seperti kemoterapi tetapi jauh lebih aman.  

Efek tersebut tidak merusak sel-sel  hidup lainnya dalam tubuh tidak seperti kemoterapi di mana jaringan sehat di dalam tubuh ikut rusak.

Biji Sirsak yang beracun juga bermanfaat, kita bisa menggunakan bijinya sebagai inseksida alami. 

Nah, sekarang mari bahas bagaimana cara tanam dan merawat tanaman sirsak ini. 

Tapi Sirsak bisa tumbuh lebih baik pada tanah dengan kondisi air yang cukup,bukan pada lahan yang kering.


b. Pembudidayaan tanaman sirsak


Yang dinamakan "buah" sebenarnya adalah kumpulan buah-buah (buah agregat).

Buah dengan biji tunggal yang saling berdekatan dan kehilangan batas antar buah. Daging buah sirsak berwarna putih dan memiliki biji berwarna hitam. 

Buah Sirsak sering digunakan untuk bahan baku jus minuman serta es krim. 


➢ Penanaman sirsak dengan menggunakan benih


  • Benih bisa didapatkan dari toko yang menjual benih/biji buah sirsak siap tanam, atau bisa juga dengan langsung mengambil biji dari sirsak itu sendiri.
  • Kalau mengambil dari buah sirsak, kita dapat mengeringkan dengan cara dijemur,baru selanjutnya di tanam,dengan cara itu kemungkinan sirsak untuk “jadi tanaman” lebih besar.
  • Kemudian benih-benih Sirsak yang siap tanam itu ditanam ke dalam kantung-kantung polybag sebelum akhirnya dipindahkan di ke tanah.
  • Kekurangan pembudidayaan dengan benih adalah proses tumbuh tanaman dari biji hingga menjadi pohon sirsak siap panen relatif lama.


➢ Penanaman sirsak melalui okulasi


  • Pertama-tama, pilihlah buah sirsak indukan yang unggul (ex: rasa manis dan buah besar), lalu pindahkan calon tunas dengan menyayat sekitarnya.
  • Setelah calon tunas terlepas dari pohon induknya, tempel-kan ke batang pohon Sirsak yang sudah di sayat dan diambil sebagian kulit dahannya. 
  • Dan kemudian bungkus dengan plastik sampai mereka benar-benar menyatu sebagai satu kesatuan pohon Sirsak. 
  • Keunggulan teknik ini adalah kita bisa menghasilkan buah sirsak unggul dengan silang 2 pohon varietas unggul atau bahkan 2 jenis yang berbeda.
  • Kekurangannya, caranya yang relatif rumit sehingga memerlukan keahlian khusus dan tidak semua orang bisa melakukannya. 


➢ Cara merawat tanaman sirsak. 


Cara merawat tanaman sirsak cukup mudah. Sebenarnya,tanpa adanya perawatan khusus sudah bisa tumbuh :

  • Siram tanaman minimal 2 hari sekali.
  • Berikan pupuk.Pada dasarnya,pada satu pohon tanaman sirsak bisa mempunyai buah yang cukup banyak, akan tetapi untuk hasil buah yang maksimal.
  • Bisa juga diberikan pupuk jenis NPK dengan dosis 1000 g yang dicampurkan pada media tanam.
  • Bersihkan tanaman dan tanah sekitarnya dari benalu.
  • Semprot obat anti-hama agar tanaman terbebas dari hama.


➢ Yang perlu di perhatikan (Hama kutu sisik)


  • Serangan hama.
  • Hama yang biasa menyerang tanaman ini adalah hama kutu sisik.
  • Hama kutu sisik merupakan hama tanaman yang acap kali menyerang berbagai tanaman buah,tak terkecuali tanaman sirsak.
  • Kutu ini hisap cairan tanaman akibatnya tanaman kekurangan nutrisi,bisa jadi kering atau yang lebih parah bisa mematikan tanaman. 
  • Keberadaan kutu ini juga bisa pengaruhi kualitas dan kuantitas buahnya.


 Cara mengatasi hama dan panen :


  • Lakukan pemangkasan pada cabang yang terkena kutu atau semprot air yang dicampur dengan Detergent, atau bisa juga di semprot insektisida
  • Sebaiknya penyemprotan dilakukan sebelum tanaman itu berbuah. 
  • Hal ini dikarenakan agar racun dari penyemprotan tidak ikut masuk pada daging buah. 
  • Kamu bisa membuat inseksida alami dengan memanfaatkan biji dari buah sirsak itu sendiri. 
  • Caranya adalah dengan menumbuk biji sirsak kemudian di rendam dengan seksana selama kurang lebih 4 hari setelah itu disaring dan di uapkan.
  • Setelah itu insektisida biji sirsak di larutkan dalam air yang sebelumnya sudah ditambah dengan larutan BMSO.
  •  Kemudian barulah bisa di semprot pada pohon yang terkena hama kutu sisik.
  • Panen bisa dilakukan setelah buah sirsak kira-kira berumur 12 hari.
  • Pada saat itu idealnya kulit luar buah sirsak akan berwarna hijau tua dan jarak antara duri di tubuhnya jarang-jarang.
  • Sirsak dapat dipanen kira-kira setahun 2 kali
  • Tumbuhan ini bisa hidup sampai 20 tahun.

Bagaimana?

Sudah tau kan cara merawat tanaman sirsak ?

Sekarang bisa coba di praktekkan menanam di rumah, karena selain tanaman ini berkhasiat untuk seluruh keluarga. 

Atau, bisa juga memulai bisnis rumahan dengan memanfaatkan tanaman Sirsak. 

Selain daging buahnya, daun juga bisa di keringkan lalu jual.

Mudah bukan ?




Sebagai penutup, diucapkan terima kasih telah meluangkan waktunya untuk membaca artikel " Manfaat dan jenis buah sirsak berdasarkan bentuk dan rasanya "

Untuk mendapat informasi lebih luas dan lengkap tentang topik ini, gunakan Google Search Engine

Semoga artikel ini memberi manfaat serta inspirasi. Bila ada yang ingin mendiskusikan bisa klik " Contact Us "


Untuk melengkapi pemahaman tentang Manfaat dan jenis buah sirsak
silahkan tonton video dibawah ini.


https://keranjangkesehatan.gankoko.com/2021/01/manfaat dan jenis buah sirsak.html
Video - Manfaat dan jenis buah sirsak -
KHASIAT BUAH SIRSAK UNTUK KESEHATAN
YANG HARUS DIKETAHUI

Post a Comment for "Manfaat dan jenis buah sirsak berdasarkan bentuk dan rasanya"